Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Berkendara Jarak Jauh, Ini Saran Dari Rifat Sungkar Pereli Nasional

F Yosi - Rabu, 19 Mei 2021 | 16:40 WIB
Ilustrasi perjalanan jauh menggunakan mobil
F Yosi/Otomotifnet
Ilustrasi perjalanan jauh menggunakan mobil

“Ketika kita berkendara tanpa berhenti alias tidak dalam kondisi macet, maksimal hanya tiga jam, setelah itu disarankan untuk beristirahat,”

"Jadi kalau berkendara terus dan tidak berhenti, sebaiknya maksimal tiga jam. Tapi kalau berhenti alias dalam kondisi bisa sampai empat jam," jelas Rifat Sungkar selain pembalap yang juga Brand Ambassador Mitsubishi di Indonesia.

“Saat mengemudi tanpa henti selama 3 sampai 4 jam ini tentunya butuh fisik yang sehat dan fit agar Anda bisa menikmati perjalanan aman dengan mobil,"

"Kondisi fisik pengemudi bisa mempengaruhi keselamatan penumpang karena jika tidak konsentrasi saat mengemudi akibat kondisi tubuh yang lelah bisa berakibat fatal”, wanti Rifat.

Baca Juga: Pajero Sport Dirombak Ekstrem Jadi Triton, Siap Dipakai Drifting

Istirahat  30 menit setelah berkendara selama 4 jam agar stamina tetap terjaga
F Yosi/Otomotifnet
Istirahat 30 menit setelah berkendara selama 4 jam agar stamina tetap terjaga

Ketika melakukan perjalanan jauh dengan mobil jangan berpikir untuk cepat sampai.

"Itu salah, kita harus berpikir selamat, bukan cepat sampai. Sepanjang perjalanan harus bisa menikmati proses berkendaranya," terang pria yang juga pernah ikut kejuaraan Internasional Rally ini.

Itu sebabnya diharuskan setiap melakukan jalan jauh dengan mobil pribadi, wajib istirahat setiap 4 jam sekali.

Luangkan waktu 30 menit setelah berkendara selama 4 jam agar stamina tetap terjaga hingga sampai di tujuan.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa