“Untuk kampas ganda kami menggunakan pantekan yang sudah dibuat sesuai dengan spesifikasi dari kami,” ujar Rahmat dari KSP Motobike.
Proses custom yang diterapkan berupa ubah sudut puli dan rumah roller jadi 13,8 derajat.
Berikut kerok jalur rollernya agar puli dapat membuka lebih maksimal.
Mangkok kemudian dikartel atau dikasih guratan agar meminimalisir selip dan dibolongi sebagai jalur keluar debu.
Baca Juga: PCX 150 Jadi Kenangan Keren, Bodi Ungu Lembayung, Kaki-Kaki Mewah!
Di setiap paketnya, Rahmat juga menyertakan ganjalan puli dari Yamaha Mio J. Agar belt bisa turun lebih dalam.
Dalam pengerjaannya Rahmat menggunakan part baru agar kualitas dan kekuatannya terjamin.
Tapi ia menerima juga apabila ada yang mau pakai barang yang ada di motornya sendiri.
“Kadang yang minta pakai barang baru biasanya sayang sama barang orinya,” tambah pria ramah ini.
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR