Otomotifnet.com - PT Pertamina (Persero) menyatakan siap dalam menyediakan stok Bahan Bakar Minyak (BBM) selama mudik Lebaran 2022.
C.D Sasongko, VP Marketing Strategy PT Pertamina Patra Niaga menjelaskan, bahwa stok BBM hingga selesai mudik Lebaran 2022 dipastikan akan cukup.
"Tentunya kami mempersiapkan semua jenis produk BBM secara cukup, kami telah menyiapkan semua produk Pertamina dari kilang yang berkelanjutan sehingga dipastikan aman," kata Sasongko saat ditemui di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat belum lama ini.
Sasongko menjamin ketersediaan pasokan BBM aman di seluruh wilayah Indonesia baik di Pulau Jawa maupun luar pulau.
"Untuk Ramadhan tahun ini memang diprediksi arus lalu lintasnya akan padat pada saat mudik," imbuhnya.
"Oleh karena itu kami juga menyiapkan SPBU kantong alias mobil tangki dengan kapasitas penuh," paparnya.
Sasongko menjelaskan, SPBU kantong akan disiagakan di SPBU tertentu sehingga bila terjadi lonjakan konsumsi BBM maka mobil tangki tersebut secara cepat dapat menambah stok di SPBU tersebut.
Sehingga stok BBM pantang kering alias habis di SPBU.
Adapun puncak arus mudik diprediksi akan dimulai pada 29 sampai 30 April 2022, sementara arus balik terjadi sekitar 7 hingga 8 Mei 2022.
Diberitakan sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memprediksi pemudik libur lebaran Idul Fitri 2022 mencapai 85 juta orang.
Dari jumlah tersebut, 14 juta di antaranya berasal dari Jabodetabek.
Sementara itu jumlah pemudik yang akan menggunakan kendaraan pribadi sebanyak 47 persen.
"Tentunya pemerintah akan bekerja keras untuk memberikan pelayanan yang maksimal agar para pemudik bisa menjalankan perjalanan dengan aman dan nyaman," ujar Jokowi dalam keterangan pers yang disiarkan Youtube Sekretariat Presiden.
Baca Juga: Bisa Bobo di Jalan, Ratusan Bus Siap Antar Pemudik, Enggak Perlu Bayar Tiket
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR