Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rental Mobil Banjir Duit, Peminat Naik 200 Persen Saat Mudik Lebaran 2022

Ferdian - Minggu, 17 April 2022 | 09:45 WIB
Rental mobil di Depok mulai kebanjiran konsumen
Wartakotalive.com
Rental mobil di Depok mulai kebanjiran konsumen

Ebin mengatakan, rental mobil yang berlokasi di Jalan Komjen Pol M. Jasin, Cimanggis Depok, Mako Brimob, Kelapa Dua Depok, ini menyediakan unit kendaraan dengan kondisi yang layak jalan dan usia kendaraan yang baru.

“Semua unit kendaraan kita pastikan sehat semua. Usia unit kendaraan di kita juga baru,” ucapnya.

Menurut Ebin, masyarakat yang ingin menyewa mobil di tempatnya, harus memiliki identitas lengkap serta membayar DP sebesar 50 persen dari harga sewa mobil.

“Penyewa harus punya identitas lengkap dan alamat yang jelas. Untuk sewa penyewa perlu membayar DP 50 persen dari harga sewa mobil,” ungkap Ebin.

Ebin mengatakan, untuk tahun ini jumlah penyewa mobil meningkat 200 persen lantaran di dua tahun terakhir yakni 2020 dan 2021 bisnisnya sepi lantaran pemerintah melarang adanya mudik saat momen lebaran karena kondisi tingkat penularan Covid-19 sedang tinggi.

“Dua tahun lalu nggak ada paket lebaran karena ada larangan mudik, tapi sekarang jumlah permintaannya meningkat 200 persen,” ucapnya.

Terkait harga sewa mobil untuk paket lebaran tahun ini, Ebin mengaku tarifnya masih sama dengan paket lebaran sejak empat tahun lalu. “Harga paket lebaran itu harga 4 tahun lalu, tidak kami ubah,” sebut Ebin.

Ebin menyebutkan masyarakat bisa melihat unit mobil yang ingin disewa melalui media sosial instagram @rental.mobil.depok, website https://www.rentalmobil-depok.com/.

“Masyarakat bisa juga langsung menghubungi ke nomor yang tertera di instagram maupun website,” pungkas Ebin.

Baca Juga: Rental Mobil Pede Permintaan Naik Jelang Mudik, Mau Sewa Syaratnya Gampang

Sumber: https://wartakota.tribunnews.com/2022/04/16/pemerintah-izinkan-mudik-lebaran-2022-peminat-sewa-mobil-di-rental-mobil-depok-naik-200-persen?page=2

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa