Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Langganan Setia Shell Indonesia, Darius dan Donna Dinobatkan Jadi Brand Ambassador

Harryt MR - Jumat, 22 April 2022 | 13:25 WIB
Darius Sinathrya dan Donna Agnesia dinobatkan sebagai brand ambassador Shell Indonesia
Harryt Otomotifnet.com
Darius Sinathrya dan Donna Agnesia dinobatkan sebagai brand ambassador Shell Indonesia

Otomotifnet.com - Pasangan artis Indonesia, Darius Sinathrya dan Donna Agnesia dinobatkan sebagai brand ambassador Shell Indonesia.

Keduanya merupakan pelanggan setia SPBU Shell, serta dinilai memiliki banyak cerita di Shell yang menjadi keseharian mereka.

Hal ini diungkap Dian Andyasuri selaku Direktur Mobility Shell Indonesia.

Pihaknya menunjuk Darius Sinathrya dan Donna Agnesia sebagai brand ambassador merupakan pilihan tepat.

“Darius dan Donna adalah pelanggan setia Shell sejak 2009, jadi sudah sekitar 13 tahun ya,” papar Dian dalam konferensi pers di SPBU Shell Gading Serpong, Tangsel (21/4/2022).

Lebih lanjut Dian mengisahkan, kedua pasangan selebritas tersebut terbilang pelanggan loyal.

Bahkan keduanya punya cerita unik di SPBU Shell, baik di dalam negeri maupun di luar negeri.

“Kami berharap cerita keluarga Darius dan Donna di Shell menjadi inspirasi tersendiri bagi para pelanggan yang berkunjung ke SPBU Shell,” lanjut Dian.

Darius dan Donna pun merasa terhormat bisa menjadi keluarga Shell Indonesia.

Pasangan pecinta sepak bola ini menyatakan takjub terhadap pelayanan dan fasilitas di SPBU Shell.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa