Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sayonara Bensin Premium, Tepat 1 Januari 2023 Resmi Dihapus Dari Indonesia

Irsyaad W - Jumat, 30 Desember 2022 | 09:10 WIB
Ilustrasi BBM premium di SPBU
Ilustrasi BBM premium di SPBU

Era Presiden Gus Dur

Pada era Abdurrahman Wahid atau Gusdur harga Premium tercatat naik sebanyak dua kali. Pada 1 Oktober 2000 Premium dihargai Rp 1.150 . Kenaikan selanjutnya terjadi pada 1 Juli 2001 saat itu Premium dipatok Rp 1.450.

Era Presiden Megawati Soekarnoputri

Di bawah pemerintahan Megawati semua harga BBM di Indonesia termasuk Premium sempat terjadi perubahan sebanyak dua kali, pada 17 Januari 2002 harga Premium naik jadi Rp 1.550.

Selanjutnya pada 2 Januari 2003 harga Premium Rp 1.810 per liter.

Era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)

Tak jauh berbeda dengan pemerintah di era sebelumnya, pada kepemimpinan SBY harga BBM mengalami kenaikan beberapa kali. Tercatat 1 Maret 2005 Premium naik Rp 2.400. Di 1 Desember 2008 Premium kembali melesat Rp 5.500.

Di tahun selanjutnya, tepatnya 15 Januari 2009 Premium turun jadi Rp 4.500, sayangnya pada 22 Juni 2013 harga Premium kembali meroket Rp 6.500.

Era Presiden Jokowi

Selama dua kali Jokowi menjabat harga BBM juga mengalami kenaikan di 18 November 2014 minyak Premium yang beredar di SPBU naik Rp 8.500 dan solar Rp7.250.

Namun harga tersebut kembali turun pada 1 Januari 2015, saat itu Premium hanya dihargai Rp7.600.

Penurunan lanjutan terjadi di 19 Januari 2015 harga Premium khusus wilayah Bali dan Madura dibanderol Rp 6.900 sedangkan di luar wilayah itu Premium dipatok Rp 6.700.

Pada 5 Januari 2016 harga Premium di Jawa, Madura, Bali (Jamali) naik Rp7.050, untuk di luar Jamali bensin Premium Rp 6.950. Dilansir dari laman resmi Pertamina harga Premium sebelum resmi di hapus di jual Rp 6.450 per liter.

Baca Juga: Komisi 7 DPR Ungkap Adanya Tarik Menarik Kepentingan Di Bensin Premium

Sumber: https://jabar.tribunnews.com/2022/12/29/bensin-premium-tak-lagi-dijual-per-1-januari-2023-ini-sejarah-premium-dari-presiden-ke-presiden?page=all

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa