Sepeda kustom kreatif mendapatkan penghormatan yang layak, peselancar dan budaya skater dirayakan secara bersamaan. Semuanya berjalan bersama, dan semuanya diterima disini.
Wheels and waves tahun ini merupakan seri ketujuh dari acara tahunan berskala internasional ini.
(BACA JUGA: Honda Gold Wing Hilang Dibawa Kabur, Posisi Terdeteksi Pindah-Pindah Pulau)
Kali ini dipusatkan di sebuah kota di perancis yang bernama Biarritz.
Sebuah kota yang indah dipinggiran laut yang juga merupakan situs wisata populer semenjak banyak dikunjungi oleh wan bangsawan eropa pada tahun 1800-an.
(BACA JUGA: Sebelum Recall, Mobil dan Motor Cacat Produksi Wajib Dilaporkan Ke Kementerian Perhubungan)
Kini, Biarritz merupakan surga bagi peselancar dan penggiat motor.
Wheels and waves edisi ke 7 ini diadakan selama 4 hari mulai tanggal 14-17 Juni 2018.
(BACA JUGA: Lagi Heboh, Yamaha Scorpio Mulus Kayak Baru Dijual Rp 20 Juta, Malah Diprotes Kemurahan)
Dibuka di gedung serbaguna La Halle Iraty dan langsung diteruskan dengan Punk’s Peak Race di pinggiran spanyol yang bernama Jaizkibel.
Hari kedua dilanjutkan kembali dengan Deus Swank Rally yang diadakan disebuah desa di perancis yang bernama Saint-Pée-sur-Nivelle, konser musik menambah semarak acara tersebut sampai tengah malam tiba.
(BACA JUGA: Luar Biasa... Demi Lorenzo-Dovizioso, Pembalap Ini Baru Juga Sembuh Sudah Tes Motor Ducati Lagi)