Menariknya, motor listrik 220 kW dan baterai lithium ion didesain khusus untuk E-Type Zero.
Makanya bobot dan dimensinya dibikin sama dengan bobot mesin 6 silinder segaris berkode XK bawaan asli mobil.
Tim Jaguar Land Rover Classic merasa sangat penting untuk melakukannya, agar posisi penempatannya sama persis dengan mesin XK lamanya.
Motor listrik beserta komponen reduction gear berada di belakang baterai, posisinya sama dengan girboks E-type.
As kopel atau propshaft, gardan hingga gigi roda kini bahkan bobotnya lebih enteng 46 kg dibandingkan komponen lamanya.
Menggunakan bobot yang setara dengan mesin aslinya, membuat secara struktur mobil seperti suspensi, pengereman tidak mesti mengalami perubahan.
Ini memberikan kemudahan dalam proses konversi dan homologasi.
Sehingga pengalaman berkendara, baik kemudi, berkendara, serta pengereman seperti layaknya sebuah E-Type.
Begitu juga dengan distribusi bobot depan dan belakang yang tak berubah.
Mesin 6 silinder segaris berkode XK yang dibikin sejak tahun 1949 hingga 1992, sudah terpasang pada beberapa mobil ikonik Jaguar, selain E-Type, ada XK120, Mk2 dan XJ6.
Dengan begitu, motor listrik dan baterai yang dibangun untuk E-Type Zero ini juga akan bisa dipakai untuk tipe-tipe Jaguar yang telah disebutkan tadi.
Kereen..! (Rendy/Otomotifnet.com)
Jaguar E-Type Zero
Model: Jaguar E-Type 1.5 1968
Dimensi (pxlxt): 4.453 mm x 1.657 mm x 1.222 mm
Motor listrik: XK 330.4
Kapasitas Baterai: 220 kWh (pengisian full 7 jam, jarak maksimum 270 km.
Akselerasi: 0-100 km/jam: 5,5 detik