Offset Piston Perlu Dihitung Sebelum Ganti Ukuran Gede, Simak Cara Mudahnya

Irsyaad Wijaya - Minggu, 23 Juni 2019 | 19:30 WIB

Piston set FIM 62mm dengan pen piston 16mm (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Tiap piston pasti memilik ukuran offset berbeda-beda.

Nah, ada teknik mudah buat mengukur offset piston.

Sederhanannya yang dimaksud dengan dengan offset piston yakni posisi meletakan pen piston yang benar-benar tidak di tengah.

Offset di piston sendiri berfungsi untuk mengurangi gesekan antara seher dengan boring.

(Baca Juga: Waspada! Ring Piston Lemah Didiamkan, Mesin Drop Hingga Kantong Bolong)

Ketika seher naik, piston sedikit menggesek permukaan boring.

Itu karena sudut tumbuk antara seher dan boring dibikin lebih landai.

Hal tersebut membuat tonjokan piston tidak terlalu keras.

Di motor harian dan balap, piston offset menguntungkan.