Honda CB600F Mewah Maksimal, Kaki Belakang Single, Awalnya Dicuekin

Antonius Yulianto - Jumat, 15 November 2019 | 19:00 WIB

Modifikasi Honda CB600F (Antonius Yulianto - )

”Finishing mulai sepatbor, tangki, bodi belakang dicelup krom, selanjutnya ditimpa dengan cat candy tone warna hitam yang dipadukan carbon kevlar,” tutur Hendro.

Pantas saja tampak sangat mengkilap!

Pindah sektor kaki-kaki yang jadi terlihat lebih kekar.

Sokbreker depan mengadopsi upside down comotan milik Kawasaki Ninja ZX-6R 636 yang dikombinasi cakram dan master rem Ducati Panigale.

Wahyu Prasetya
Sokbreker belakang jadi di samping seperti Ducati Panigale

Merambah bagian belakang, swing arm model single arm menggunakan milik Ducati Hypermotard yang ditopang sokbreker Ohlins TTX EC.

Sedang pelek depan-belakang menggunakan limbah Ducati 848, selanjutnya dibalut ban Sinko E705.

Aroma Neo Sport Cafe makin kental dengan lampu utama bulat lengkap dengan DRL.

Agar posisi berkendara nyaman, dipasang setang fatbar, sehingga bikin betah saat dipakai menyusuri jalan kota Semarang.