Mobil Terpeleset Karena Hujan, Cek Kondisi Ban Sebelum Terjadi

Panji Nugraha - Senin, 10 Februari 2020 | 21:30 WIB

Bahaya Ban Mobil Terpeleset Karena Hujan, Cek Kondisi Sebelum Terjadi (Panji Nugraha - )

CEK TEKANAN ANGIN

Kalau kondisi fisik ban sudah dicek, maka selanjutnya adalah pastikan tekanan angin ban sesuai dengan spesifikasi.

Besaran tekanan angin, secara detail bisa diketahui lewat info di stiker Tyre-Loading Information yang biasanya menempel di pilar B sebelah kanan (sisi pengemudi).

“Ikuti petunjuk yang sudah tertera di tabel informasi tersebut,” wanti Eddy Thendian.

Biasanya pada stiker Tyre-Loading Information, ada tabel informasi tekanan angin standar untuk ban depan dan belakang, termasuk saat mesti membawa penumpang atau barang bawaan.

Dok Otomotif
Ikuti petunjuk yang ada di Tyre-Loading Information