Daihatsu Cast Sport, Mungil Mirip Ayla, Tapi Fiturnya Canggih

Rendy Surya - Sabtu, 14 November 2020 | 12:30 WIB

Daihatsu Cast Sport, kei car imut seukuran Daihatsu Ayla (Rendy Surya - )

Tuas transmisi otomatis posisinya di dasbor tengah, menempel dengan panel pengaturan AC digital. Lantas head unit Kenwood model floating sudah dilengkapi kamera mundur.

Fitur keselamatan termasuk lengkap, sudah ada airbag depan, kontrol traksi serta ada sensor kamera di bagian grille. Sensor ini memberi peringatan saat kendaraan depan berhenti mendadak, dan ketika mobil bergerak pindah lajur.

Bicara akomodasi, banyak sekali ruang penyimpanan barang di kabin depan, Daihatsu pintar memanfaatkan ruang kabin sekecil ini menjadi efisien.

Baca Juga: Daihatsu Espass 1996 Operasi Wajah Total Menyerupai VW Kombi

Rendy/Otomotifnet
Daihatsu Cast Sport, punya sensor radar di bagian grille

Duduk di baris belakang juga untuk ukuran orang dewasa dengan ketinggian 166-170 cm masih cukup nyaman. ruang kepala dan kaki masih tersisa cukup banyak. Apalagi, jok belakang bisa digeser maju mundur.

Ruang bagasi tak terlalu besar, namun masih muat diisi tiga buah galon air mineral lho. Jok belakang juga bisa dilipat ke depan dengan mudah untuk membawa barang-barang berukuran besar seperti koper atau sepeda lipat.

Rendy/Otomotifnet
Daihatsu Cast Sport, mesin mungil bertenaga, cuma 660 cc turbo intercooler

Namanya kei car, dapur pacunya mungil. Hanya 660 cc 3 silinder dengan doping turbo. Ia dilengkapi intercooler yang posisinya di atas (top mount).

Di speknya mesin 660 cc berkode KF ini punya klaim tenaga 63 dk dan torsi puncak 92 Nm. Transmisi CVT-nya termasuk halus menyalurkan tenaga ke roda depan.