Pelabuhan Patimban Bakal Diresmikan Presiden Jokowi Dalam Waktu Dekat

Harryt MR - Minggu, 22 November 2020 | 21:20 WIB

Kunjungan Menhub Budi Karya Sumadi ke Pelabuhan Patimban, Kab Subang, Jawa Barat (Harryt MR - )

Otomotifnet.com - Seperti diketahui Pelabuhan Patimban, Subang, Jabar diproyeksikan bakal berperan dalam mendongkrak daya saing industri otomotif nasional, ataupun perdagangan internasional.

Pasalnya Pelabuhan Patimban ini, bakal diposisikan sebagai pintu gerbang utama dalam proses bongkar muat ekspor dan impor.

Oleh karenanya Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) mengintruksikan untuk mempercepat pembangunan pelabuhan tersebut, serta dikabarkan bakal meresmikan dalam waktu dekat.

”Kami berpendapat, Pelabuhan Patimban di Kabupaten Subang, Jawa Barat akan diluncurkan Bapak Presiden Joko Widodo dalam waktu dekat,”

Baca Juga: Kemenperin Genjot Pengembangan Baterai Listrik, Termasuk Daur Ulang

”Tentunya memiliki nilai yang sangat penting bagi pengembangan industri otomotif nasional,” tutur Achmad Sigit Dwiwahjono, Sekretaris Jenderal Kementerian Perindustrian (20/11/20).

Pelabuhan Patimban juga diproyeksikan akan memberikan beragam manfaat bagi perekonomian pusat maupun daerah, melalui peningkatan pajak dan pendapatan negara sebagai dampak meningkatnya konsumsi dan produksi.

Masih menurut Sigit, Pelabuhan Patimban didedikasikan untuk menjadi hub besar dalam produksi kendaraan bermotor di Indonesia maupun ekspor produk otomotif ke pasar global.

”Diharapkan operasional Pelabuhan Patimban dapat membangkitkan optimisme perusahaan industri dan pelaku usaha lainnya, terkait pemulihan ekonomi nasional melalui peningkatan aktifitas ekspor-impor, serta peningkatan produksi dan konsumsi dalam negeri,”