Ford Everest Habis Rp 15-60 Juta Jika Transmisi Matik Jebol, Kebiasaan Salah Berhenti di Lampu Merah

Irsyaad W,Harun Rasyid - Rabu, 27 Januari 2021 | 13:25 WIB

Ford Everest TDCi tahun 2008 (Irsyaad W,Harun Rasyid - )

Otomotifnet.com - Ford Everest Gen 2 bertransmisi matik perlu perawatan dan penggunaan yang benar agar awet.

Menurut Ruhimat, Kepala Mekanik di bengkel spesialis Ford Mastercars.id, saat ini Ford Everest bertransmisi manual cenderung sedikit diminati ketimbang varian matik.

"Kalau sekarang, lebih banyak peminat Everest bekas yang transmisinya matik karena mungkin orang malas pakai yang manual di jalanan macet, menanjak dan lain sebagainya," terang Rahmat, (20/1/21).

"Tapi kalau dari sisi perawatan sih lebih simpel yang manual," katanya.

Baca Juga: Ford Everest Gen2 Mudah Cari Suku Cadang, di Bengkel Spesialis Mulai Rp 20 Ribu

Harun/GridOto.com
Mastercars.id, bengkel spesialis Ford di Jakarta Selatan

Namun Ruhimat mengungkapkan, calon pemilik Ford Everest bekas tak perlu khawatir dengan masalah transmisi matik jika perawatannya benar.

"Transmisi matik Ford Everest gen 2 sejauh ini aman dan enggak ada keluhan. Untuk perawatannya, itu diganti setiap 100 ribu Km jika menggunakan oli Ford Mercon V atau oli Motul ATF," ungkapnya.

Ruhimat menyebut, jumlah oli yang dibutuhkan saat perawatan matik Ford Everest juga tergantung dengan kondisinya.

"Untuk banyak olinya, kalau flushing atau kuras itu pakai 8 liter. Tapi kalau cuma buka carter aja paling 4 liter," jelasnya.

"Itu tergantung dari olinya sudah kotor atau enggaknya, kalau sudah kotor banget, kami sarankan flushing," paparnya.

Ia memaparkan, biaya perawatan transmisi matik Ford Everest dibanderol berdasarkan merek oli dan jasa bengkelnya.

"Harga oli matik Ford Mercon V itu Rp 300 ribuan per liter, kalau Motul ATF VI Rp 250 ribu per liter. Biaya jasa ganti oli matik di sini itu Rp 350 ribu," jelas Ruhimat.

Selain ganti oli transmisi secara rutin, cara pengoperasian juga patut diperhatikan.

Baca Juga: Ford Everest Punya Nilai Plus, Bengkel Spesialis Sebut Tangguh, Tak Punya Penyakit Bawaan

Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Ford Everest TDI Turun mesin

"Selain perawatan, cara penggunaan transmisi matik juga penting. Misalnya saat mobil stop di lampu merah, pengemudi wajib ganti tuas persneling ke N (Netral)," tegas Ruhimat.

"Kalau tidak begitu, transmisinya bisa jebol," terang Ruhimat.

Ia menambahkan, perbaikan transmisi matik Ford Everest yang jebol akan menghabuskan dana lebih dari Rp 50 jutaan.

"Kalau matik sudah jebol, biayanya servisnya akan mahal, bisa Rp 15 juta sampai 20 juta untuk ganti dalamannya kayak pelat kopling, pelat besinya, seal-seal pakai part orisinal," bebernya.

"Kalau satu set transmisi diganti semua bisa sekitar Rp 60 jutaan," tutup Ruhimat.

Keterangan:

*Harga oli dan jasa tidak tetap atau dapat berubah sewaktu-waktu.

*Jasa ganti oli bisa berbeda-beda tergantung bengkel.


Mastercars.id

Jl. Lebak Bulus Raya No. 23, Jakarta Selatan 12440

Telp: (021-2781-9500)