Mitsubishi Pajero Sport Dakar Makin Canggih, Wuling Almaz RS Lebih Keren, Moto Guzzi V7 Edisi Terbatas, di Tabloid OTOMOTIF Edisi 46.XXX

Toncil - Selasa, 23 Maret 2021 | 19:00 WIB

Tabloid OTOMOTIF edisi 46.xxx (Toncil - )

Otomotifnet.com – Mitsubishi baru saja melakukan facelift pada Pajero Sport Dakar.

Tabloid OTOMOTIF mencoba varian yang tertinggi, Mitsubishi Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4.

Mobil dengan harga Rp 733,7 juta tersebut punya penambahan fitur yang cukup banyak.

Seperti sudah ada radar untuk fitur Adaptive Cruise Control (ACC) yang ditempatkan di balik lambang tiga berlian.

Kemudian sistem perpindahan 4x4-nya menggunakan model putar. Sehingga lebih memudahkan pengendara. Fitur 4x4-nya juga cukup yang bisa difungsikan.

Baca Juga: Pajero Sport Ada Satu Kelemahan Sepele, Tapi Tak Semua Pemilik Sadar

Mobil dengan stoplamp LED ini juga menggunakan girboks 8 percepatan otomatis.

Seperti apa impresi berkendara dan konsumsi bahan bakar dan kelengkapan fiturnya, ada lengkap di Tabloid OTOMOTIF edisi 46.xxx yang sudah terbit.

Masih dengan SUV, bagi yang sedang melirik Wuling Almaz RS juga ada pembahasan lengkapnya.

Secara tampilan, tipe RS yang jadi tipe terbaru ini tampil lebih keren.

 

Aksen merah di bumper depan membuat mobil terlihat lebih sporty. Apalagi lampu utama dibikin tipis, namun tetap terang.

Mobil Cina ini juga sarat dengan fitur terkini. Seperti ada Internet of Vehicle (IOV).

Baca Juga: Wuling Almaz RS Bisa Atur Gaya Pengereman Otomatis di Kondisi Darurat, Berkat Fitur Ini

Fitur ini membuat pengendara bisa mengendalikan beberapa fungsi hanya dari smartphone. Seperti membuka atau mengunci pintu.

Kemudian juga bisa membuka jendela supaya udara panas kabin bisa terlepas.

Baca Juga: Moto Guzzi V7 III Racer 10'th Anniversary Bisa Dicicil, Banderol Rp 500 Jutaan, Ini Skemanya

Masih ada banyak fitur canggih lainnya yang bisa dieksplor oleh pemilik.

Di Tabloid OTOMOTIF edisi 46.xxx ini juga ada pembahasan mengenai Moto Guzzi V7 III Racer edisi ulang tahun ke-10.

Baca Juga: Mitsubishi Pajero Sport CKD dan CBU Beda Komponen di Area Pintu

Big bike bergaya cafe racer ini merupakan limited edition. Salah satu penandanya, ada nomor seri yang terpampang di segitiga atas.

Motor berharga Rp 535 juta ini punya lampu depannya sudah menggunakan LED. Kemudian juga disematkan DRL. Keren dan canggih.

Selain itu, PPnBM yang cukup sukses mendongkrak penjualan untuk mobil kapasitas mesin 1.500 cc, rencananya akan diperluas.

Kemungkinan besar akan sampai 2.500 cc, baik berbahan bakar diesel dan bensin.

Bagaimana mengenai aturan dan rencana penerapannya, lengkap disajikan.

Baca Juga: Mobil 2.500 Cc Rencana Disuntik Diskon PPnBM, Toyota Tunggu Resminya, Honda Kurang Puas Sama Syarat

Supaya tidak repot, lebih baik berlangganan saja Tabloid OTOMOTIF. Bisa kontak, SMS atau WA ke 021-5306263 dan 0811-908680

Atau berlangganan versi digital (e-paper) yang dapat diunduh lewat aplikasi Gramedia Digital, myEdisi, pressreader atau S Lime.