Perbatasan Jawa Tengah Bakal Dijaga Ketat, Masuk Wajib Izin Gubernur, Tol dan Arteri Disekat

Irsyaad Wijaya - Rabu, 7 April 2021 | 10:05 WIB

Ilustrasi penyekatan jalan perbatasan Jawa Tengah (Irsyaad Wijaya - )

Berdasarkan data rekapitulasi tol Kalikangkung terjadi peningkatan kendaraan dari arah Jakarta sebesar 66,6 persen.

Jumlah terbanyak kendaraan yang masuk terjadi pada 4-5 April 2021 mencapai 31.809 kendaraan.

Namun untuk ke arah Jakarta terjadi penurunan 12,2 persen.

Sementara tol Banyumanik terjadi peningkatan di pintu keluar sebanyak 49,72 persen dengan jumlah kendaraan terbanyak terjadi 4-5 April 2021 yaitu 43.744 kendaran.

Arah sebaliknya terjadi penurunan 2,07 persen.

"Jadi nanti saat lebaran yang akan saya tahan kendaraan dari luar Provinsi yang akan masuk ke Jawa Tengah," tandasnya.

Sumber: https://jateng.tribunnews.com/2021/04/06/polda-jateng-akan-lakukan-penyekatan-jalur-perbatasan-antar-provinsi-masuk-wajib-izin-gubernur