Otomotifnet.com – Sektor pengereman jadi salah satu faktor yang krusial bagi setiap kendaraan.
Tentu saja jika rem tidak berfungsi dengan baik, pengendara akan sulit mengurangi atau menghentikan laju kendaraan, bahaya banget!
Komponen pengereman cukup banyak dan bisa ditingkatkan untuk mendapatkan respon rem yang lebih baik.
Misal dengan mengganti slang rem yang umumnya berbahan slang karet, menjadi slang rem aftermarket yang sudah braided.
Baca Juga: Yamaha XMAX Disumpal Turbo, Tenaga Melonjak Gila-gilaan, Biaya Puluhan Juta
Seperti SRP Racing Product yang sudah terkenal akan racing partnya, baru saja menghadirkan slang rem.
“Bahannya teflon yang dilapisi dengan braided steel di sisi luarnya. Pilihan warna ada black carbon dan silver carbon."
"Harganya Rp 195 ribu permeter.” sebut Freddy A. Gautama dari Ultraspeed Racing (USR) pemegang merek SRP Racing Product di Indonesia.
Yang paling asyik dari slang rem ini adalah assembly yang dilakukan langsung oleh USR, maka dari itu konsumen bisa bebas pilih panjang serta lekukan banjo.
“Bebas request panjang, mau 1 kilometer juga bisa, hahaa… Ini karena assembly sendiri, lekukan banjo juga bebas pilih ada 0°, 28°, 60°, dan 90°,” tambah pria yang bengkelnya ada di bilangan Gading Serpong, Tangerang.
Baca Juga: Yamaha R25 321 cc, Mesin Stage 2, Tenaga Naik 67,2 Persen
Untuk membuktikan kulitas produknya, slang rem diuji dengan cara dibakar dan dibandingkan dengan kompetitornya.
“Kami coba bakar dan bandingkan dengan 2 slang rem merek lain yang harga Rp 100 ribuan dan Rp 500 ribuan.”
“Hasilnya slang rem kami gak terbakar, seperti slang rem harga Rp 500 ribuan."
"Sedangkan yang Rp 100 ribuan meleleh terbakar. Masih ada pengetesan lain tapi belum dicoba, yaitu direndam pakai minyak rem DOT 5,” jelas Freddy.
Wah harga Rp 100 ribuan, kualitas Rp 500 ribuan!
Ultaspeed Racing: 0822-7786-8080