Wow.. Kemampuan Akselerasi Hyundai Creta Bikin Geleng Kepala

F Yosi - Jumat, 14 Januari 2022 | 08:00 WIB

Hyundai CRETA Prime 1.5 IVT (F Yosi - )

Otomotifnet.com - Momen yang ditunggu-tunggu akhirnya tiba, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) akhirnya mengajak awak media untuk menjajal langsung performa low SUV terbarunya, Hyundai Creta.

Acara bertajuk Media Experience Day with Hyundai yang selenggarakan Kamis (13/1/2022) kemarin, mengambil lokasi di area pabrik Hyundai Motor di Deltamas, Cikarang, Jawa Barat, Indonesia.

Sekadar info, Hyundai Creta pertama kali diperkenalkan di bulan November tahun lalu dalam ajang GIIAS 2021.

Sejak peluncurannya tersebut, pihak Hyundai mengklain telah mengantongi lebih dari 1.200 Surat Pesanan Kendaraan (SPK) hingga akhir Desember 2021.

Baca Juga: Beli Hyundai CRETA Jangan Langsung ke Showroom, Kunjungi Tempat Ini Dulu 

F Yosi/Otomotifnet
Otomotifnet saat uji test Hyundai CRETA pada jalur trek lurus. Tenaga mesin responsif sob!

“Posisi Hyundai sebagai game-changer di industri otomotif Indonesia, merupakan hasil dari perwujudan komitmen kami untuk selalu menghadirkan inovasi terbaik bagi Indonesia."

"Hyundai Creta adalah produk pertama yang diproduksi di pabrik ini, menjadi bukti nyata dari komitmen tersebut,"ujar SungJong Ha, President Director HMID.

Melalui kegiatan ini juga, lanjutnya, Hyundai ingin secara langsung memberikan pengalaman berbeda dan inovatif dari Hyundai Creta kepada seluruh pecinta otomotif di Indonesia. 

Dalam sesi media test drive ini, peserta diberi kesempatan untuk mencoba langsung kemampuan akselerasi Hyundai Creta di Proving Ground Test Track yang dibangun khusus di area pabrik Hyundai Motor. 

Wisnu/GridOto.com
Hyundai Creta diproduksi secara lokal di pabrik Cikarang, Jawa Barat

Nah, saat melaju di jalur trek lurus yang ada pada Proving Ground Test Track tersebut, Otomotifnet.com coba jajal kemampuan mesin Smartstream 1.5L yang dipadu sistem transmisi IVT (Intelligent Variable Transmission).

Oiya, dapur pacu Smartstram G1.5 yang diusungnya ini diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimum hingga 115 PS (113,4 dk) di 6.300 rpm, dan torsi puncak sebesar 143,8 Nm di 4.500 rpm.

Woww.. ketika pedal gas dinjak dalam, seketika mesin berkapasitas murni 1.497 cc Naturally Asprated (N/A) yang dijejali teknologi Dual Port Fuel Injection (DPFI) tersebut langsung hasilkan performa yang responsif.

Apalagi ketika mode berkendara di posisikan pada mode Sport, tarikan mobil terasa seperti ngejambak.

Sebagai informasi, Hyundai Creta memliki beberapa drive mode yang bisa kita atur sesuai kebutuhan, yaitu mode Eco, Comfort, Smart dan Sport.

ILUSTRASI. Mesin Hyundai Creta

Selain jajal performa akselerasi, kami juga mecoba kecanggihan Hyundai Bluelink yang merupakan inovasi Connected Car Service.

Mulai dari mencari lokasi parkir Hyundai Creta, dengan menyalakan lampu dan klakson menggunakan fitur Remote Horn & Light Control.

Serta mempersiapkan kendaraan dengan menyalakan dan mengatur suhu ruangan di dalam kabin menggunakan fitur Remote Start-Stop dan Climate Control.