Baca Juga: Tinggal Pencet, Suzuki Genjot Platform Online Servis dan Sparepart
Aplikasi MySuzuki memiliki beberapa fitur diantaranya fitur chat.
Dimana konsumen dapat interaksi langsung bertukar pesan dengan diler selama proses pembelian.
Selain itu metode pembayaran yang bervariasi juga sangat memudahkan konsumen karena dapat diakses melalui ATM transfer, virtual account, kartu kredit, dan dompet digital.
Saat ini terdapat 49 diler yang terintegrasi dengan MySuzuki dan menjadi titik pengantaran barang ke konsumen.
Ke-49 diler tersebut terdiri dari 31 diler mobil, 16 diler sepeda motor, dan 2 diler mesin tempel kapal.
“Menyambut Idul Fitri tahun ini, untuk konsumen yang akan mudik ke kampung halaman,"
"MySuzuki berupaya untuk senantiasa memberikan kemudahan dalam berbelanja,”
“Dan kami harap MySuzuki dapat memberikan manfaat dan solusi melalui penyediaan kebutuhan suku cadang online di bulan ramadan ini,” imbuh Christiana.