Mitsubishi Luncurkan Mobil Listrik Mungil eK X EV, Wajah Mirip Xpander

Rendy Surya - Sabtu, 21 Mei 2022 | 16:45 WIB

Mitsubishi eK xEV diluncurkan di Jepang, 20 Mei 2022 (Rendy Surya - )

Otomotifnet.com – Mitsubishi Motors Corporation (MMC) kemarin (20/5) memperkenalkan mobil mungil (kei car) listrik bernama all-new eK X EV.

Secara wajah eK X EV ini memang dikonsepkan sebagai kei car yang bergaya SUV.

Melihatnya sekilas mirip Mitsubishi Xpander ya.

Dirancang sebagai kei car listrik untuk harian, Mitsubishi eK X EV dibekali beragam fitur kenyamanan serta sistem bantuan pengemudi canggih dan konektivitas.

Beberapa ciri khas Mitsubishi disematkan seperti grip control (kontrol traksi), lantas sistem bantuan parkir canggih MI-PILOT (parkir) yang termasuk pertama diaplikasi.

Mitsubishi
Mitsubishi eK xEV diluncurkan di Jepang, 20 Mei 2022

Lantas hadirnya konektivitas dengan smartphone seperti pengaturan AC, informasi pengisian daya serta kontak bantuan darurat (SOS).

eK X EV ditawarkan banyak pilihan warna, baik single tone maupun two tone.

Ada warna two tone baru, Mist Blue Pearl dan Copper Metallic.

Kabinnya disebut luas dan nyaman sama dengan model bensin.