Kawal Libur Nataru 2022, Astra Infra Siapkan Kampanye Asri Berseri

Harryt MR - Rabu, 14 Desember 2022 | 14:25 WIB

(Ilustrasi) Jalan Tol Astra Infra. Siapkan kampanye Asri Berseri, di momen libur Nataru 2023 (Harryt MR - )

Astra Infra memiliki 8 Badan Usaha Jalan Tol (BUJT), yaitu Tangerang-Merak, Cikopo-Palimanan, Jombang-Mojokerto, Semarang-Solo, Surabaya-Mojokerto, Pandaan-Malang, Kunciran-Serpong dan Kebon Jeruk-Ulujami.

Terkait dengan persiapan momen libur Nataru, Astra Infra telah melakukan persiapan menyeluruh untuk melayani pengguna jalan tol.

”Pada momen Nataru Asri Berseri 2022, kami telah menyiapkan dukungan teknologi yang memfokuskan pada kemudahan akses informasi untuk publik dan live report di lokasi-lokasi strategis tol Astra Infra,”

“Serta memonitor seluruh area dengan teknologi surveillance selama 24 jam, dan team support akan bereaksi berdasarkan pantauan teknologi tersebut,” tegas Group COO Astra Infra, Kris Ade Sudiyono.