Otomotifnet.com - Pemilik mobil bekas dengan cat berwarna hitam wajib tahu nih.
Cara mudah merawat cat mobil bekas warna hitam, ini prosesnya.
Dengan penanganan yang tepat bisa menjaga warna hitam mobil tetap gelap pekat namun mengilap saat terkena refleksi cahaya.
Perawatan mobil warna hitam yang sulit juga dibenarkan oleh Hersunoto Ametro, Body & Paint Manager bengkel resmi Honda Pondok Indah, Jakarta Selatan.
"Warna hitam itu warna yang karakternya flat tapi kontras dengan refleksi cahaya," ungkap Hersunoto.
Jika ada baret, warna flat gelap dari hitam cukup menonjolkan garis baret yang ada.
Ditambah adanya cahaya refleksi garis atau guratan baret akan terlihat lebih jelas karena karakter warna hitam yang flat.
"Ketimbang warna lainnya, warna hitam lebih sensitif terhadap baret halus," tekan Hersunoto.
Menurut Andy, pemilik workshop detailing H! Cars Garage, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, pengerjaan dalam perawatan mobil warna hitam memang punya kesulitan tersendiri.
"Seperti proses pemolesan mobil warna hitam penekanan alat polesnya harus stabil dan konsisten," sebut Andy.
"Jika ada tekanan berlebih efek gosong atau buram lebih jelas terlihat," terusnya.
Begitu juga dalam proses cuci mobil yang diharuskan menggunakan dua wadah terpisah.
"Wadah bilas dan wadah basuh harus dipisah untuk menghindari ikutnya kotoran saat mengusap bodi mobil yang bisa menyebabkan baret," beber Andy.
Bahkan sampai proses pengeringan dengan kain microfiber Andy menyarankan untuk menggunakan dua kain berbeda.
"Kain yang satu untuk bodi halus, kain satu lagi dipisah untuk bodi kasar atau bagian bawah mobil supaya bodi halus terhindar dari baret," jabar Andy.
Baca Juga: Inilah Penyebab Mesin Mobil Brebet Saat Tangki BBM Sering Kosong