Hyundai All New Santa Fe Dibanderol Mulai Rp 699 Juta, 500 Pembeli Pertama Dapat Diskon Segini

Andhika Arthawijaya - Kamis, 24 Oktober 2024 | 17:48 WIB

Hyundai All New Santa Fe Calligraphy Hybrid (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com - Akhirnya generasi terbaru Hyundai Santa Fe (All New) resmi diluncurkan hari ini (24/10/2024) di Jakarta oleh PT Hyundai Motor Indonesia (HMID).

Peluncuran All New Santa Fe ini sekaligus mencatat kiprah pertama Hyundai dalam segmen mobil hybrid di Indonesia.

Yup, All New Santa Fe hadir dalam dua pilihan motor penggerak, yakni bermesin hybrid dan mesin konvensional atau ICE (Internal Combustion Engine).

Total ada 4 varian yang ditawarkan, mulai dari varian terendah yaitu All New Santa Fe Prime 7-seater bermesin Gasoline Direct Injection (GDI) 2.500 cc Naturally Aspirated (N/A) seharga Rp 699 juta.

Lalu di atasnya ada All New Santa Fe Calligraphy 6-seater yang juga pakai mesin bensin 2.5 liter N/A seharga Rp 784.500.000

Baca Juga: Santa Fe Baru Segera Launching, Yuk Cek Spek Mesin Lama dan Barunya

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Hyundai All New Santa Fe bermesin bensin 2.500 cc GDI

Sementara untuk varian hybrid-nya dimulai dari Prime 7-seater Hybrid yang memadukan mesin bensin 1.6 liter turbo dan motor listrik. Banderolnya Rp 786.300.000.

Terakhir All New Santa Fe Calligraphy 6-seater Hybrid yang juga pakai mesin bensin 1.6 liter turbo dipadu motor listrik, dilabel seharga Rp 869.600.000 on the road Jakarta.

Penasaran dengan performa kedua jenis motor penggerak Santa Fe generasi terbaru atau kelima ini? Yuk, mari kita cari tahu.