Jakarta - Setelah lama dinanti, mobil sport coupe Toyota 86 siap untuk meluncur di jalan-jalan raya Indonesia. Tepat 1 Juni 2012 nanti, Toyota 86 akan secara resmi diluncurkan Toyota Astra Motor.
Penerus mobil sport legendaris Toyota AE86 ini pun dengan bangga akan tetap mengusung kode nama angka 86. Toyota rencananya akan menjual sedan sport pertamanya ini dengan kisaran harga Rp 700 jutaan.
Kemampuan GT-86 memang bikin penasaran. Maklum, mobil dua pintu yang merupakan kembaran Subaru BRZ ini merupakan titisan sportscar ringan Toyota sekelas Corolla Hachi Roku dan Celica. Bahkan beberapa tim balap sudah mengandalkan mobil ini untuk ajang turing, drifting hingga reli.
Toyota 86 dipersenjatai mesin boxer 2.0 liter, 4-silinder dengan D-4S injeksi langsung bertenaga 187 dk pada 7.000 rpm dan memiliki torsi maksimum 205 Nm pada 6.600 rpm dengan penggerak roda belakang.
Selain versi standarnya, Toyota Astra Motor juga akan menghadirkan Toyota 86 versi TRD, lengkap dengan aksesoris khas balap yang bakal menjadikannya sebagai mobil sport yang kental. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR