Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Haduh Pak, Lamborghini Huracan Kok Dibuang Ke Tumpukan Sampah

Fransiscus Rosano - Rabu, 22 Maret 2017 | 11:08 WIB

Hunan - Di Indonesia, Lamborghini Huracan merupakan salah satu supercar dengan price tag ekstra-tinggi. Ingin satu? Siapkan lebih dari Rp 10 miliar, tentunya. Nah, kok di Tiongkok malah dibuang?

Ternyata, seorang pria yang menjadi pengemudi Lamborghini Huracan LP610-4 tersebut mengalami kecelakaan hingga menabrak tumpukan sampah di provinsi Hunan, Tiongkok. Enggak tanggung-tanggung, bagian depannya pun sampai menabrak tembok hingga hancur.

Haduh pak!

Untungnya menurut CarNewsChina, pengemudi dan seorang penumpang wanita tidak terluka, meski mobilnya jelas tidak bernasib demikian.

Di Tiongkok sendiri, Lamborghini Huracan LP610-4 tersebut dibanderol sekitar Rp 8,3 miliar atau 4,3 juta Yuan.

Dari segi spesifikasi sendiri, Lamborghini Huracan merupakan keluarga yang lebih kecil di silsilah Banteng Italia tersebut. Mesin yang diusung kurang lebih sama dengan Audi R8 V10, yaitu V10 berkapasitas 5.200 cc dengan tenaga maksimum 602 dk dan torsi 560 Nm.

Meski 0-100 km/jam sanggup ditempuh dalam waktu 3,2 detik, namun waktu 100-0 km/jam jelas akan lebih cepat ketika menabrak tumpukan sampah seperti di sini. Aduh!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa