Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Selain di Plaza Senayan, Ada Lagi Kah Kesempatan Mencoba BMW Seri X?

Fransiscus Rosano - Minggu, 26 Maret 2017 | 14:35 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Sabtu dan Minggu ini (25-26/3), masyarakat Jakarta diberikan kesempatan yang sangat unik oleh BMW Group Indonesia untuk mencoba test drive langsung BMW Seri X mengitari parkiran Plaza Senayan, Jakarta Selatan.

Buat yang belum berkesempatan ikut, apakah akan ada lagi event seperti ini selain di Plaza Senayan?

Ismail Ashlan, Corporate Communications Specialist at BMW Group Indonesia, mengatakan ajang seperti ini akan diadakan lagi. “Karena itu nama event-nya kita sebut BMW Destination X Jakarta, nanti akan ada lagi di tempat lain,” terang Ismail.

Tersedia lima varian BMW Seri X untuk dijajal langsung, termasuk mecoba kemampuan xDrive di xDrive Ramp

BMW Group Indonesia sendiri mengumpulkan lima dilernya yang bersangkutan untuk menghadirkan varian-varian Seri X yang bisa dicoba, mulai dari Astra, Tunas, Bestindo, Eurokars dan Artha Motor Lestari. Sedangkan setiap BMW Seri X, mulai dari X1, X3, X4, X5 dan X6 semuanya tersedia untuk dicoba di lokasi.

“Kita buat event ini di tengah-tengah mall agar setiap orang yang tidak berkesempatan mencoba BMW Seri X di hari kerja, sekarang bisa mencobanya di tengah-tengah Jakarta dengan lebih santai,” tambah Ismail.

Berbagai promo seperti perjalanan ke Bromo bila mengikuti test drive, juga mendapatkan skema kredit BMW Financial Services dan Automotive Insurance Liability pun tersedia.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa