Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Piaggio Zip Obsesi Takut Nyalip Mobil, Mesin Diobok-obok, Hasilnya Enggak Bikin Malu

Panji Nugraha - Rabu, 21 Agustus 2019 | 18:25 WIB
Piaggio Zip Obsesi Takut Nyalip Mobil, Mesin Diobok-obok, Hasilnya Enggak Bikin Malu
Fariz/Otomotif
Piaggio Zip Obsesi Takut Nyalip Mobil, Mesin Diobok-obok, Hasilnya Enggak Bikin Malu

CDI

CDI BRT Dualband untuk Mio perlu ubah kabel dan tonjolan pick up di magnet
Fariz/Otomotif
CDI BRT Dualband untuk Mio perlu ubah kabel dan tonjolan pick up di magnet

Pengapian di-upgrade menggunakan CDI BRT Dual Band tipe TR, “Harus ubah tonjolan pick up di magnet, juga ngurut kabel,"

"Koilnya pakai Yamaha YZ. Selain pakai BRT kalau mau hemat bisa juga pakai CDI Shogun dan koil Karisma,” lanjut Kinal sapaannya.

KARBURATOR

Karburator PWK 24 memperbanyak campuran bensin dan udara yang masuk
Fariz/Otomotif
Karburator PWK 24 memperbanyak campuran bensin dan udara yang masuk

Masuknya udara dan bensin ke ruang bakar diperbanyak dengan penggunakan karbu PWK 24, lengkap dengan velocity untuk memfokuskan aliran udara yang masuk.

(Baca Juga: Ini Ujian AHM-TSC 2019 Yang Sulit Bagi Peserta, Kembali Ke Jaman Dulu)

CVT

Untuk meneruskan tenaga mesin ke roda, CVT juga dimodifikasi.

“Per torsinya pakai PCX Thailand. Lebih panjang jadi ngebukanya lebih kuat. Pernya juga lebih keras, kurang lebih 1.300 rpm,” urai Kinal yang juga spesialis Kymco.

Per sentrifugal atau per kampas koplingnya menggunakan milik Honda Vario 110.

“Lebih keras dibanding Zip. Supaya bisa kepasang kaitan di sepatu koplingnya harus sedikit dibabat,” tunjuknya.

Variator atau pulley tidak diotak-atik, “Aslinya sudah bagus, pergerakan v-belt sudah bisa maksimal sampai atas, makanya menurut saya gak perlu diubah. Roller-nya pakai 10 gram
karena Reza lebih suka 0-80 km/jam yang cepat.”

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa