Aksen birunya ada di lampu utama sebagai pemisah dengan DRL nya dan di bodi samping dekat kaki pengendara.
Emblem PCX juga berwarna biru lengkap, dengan emblem Electric di sayap depan.
Pembeda lainnya yang paling mencolok adalah pelek belakang remnya teromol, serta menggunakan swing arm.
Dan tanpa sepatbor belakang, gantinya mud guard yang menempel di swing arm atau disebut hugger.
(Baca Juga: Mitsubishi Xpander Kompak Sokbreker Bisa Naik Turun Otomatis, Detail Tunggu Dulu!)
FITUR & TEKNOLOGI
Kita awali dari kunci, seperti varian lain PCX Electric juga dibekali smart key system yang juga berfungsi sebagai anti-theft dan answer back system.
Geser ke spidometer, bentuk sama tapi isinya beda. Ada penunjuk kecepatan besar di paling atas, di bawahnya ada kapasitas aki dalam bentuk bar, tepatnya ada 10 bar, dan di kirinya ada jam.
Di bawahnya lagi ada odometer yang bisa diganti menjadi trip meter dengan menekan tombol set di sisi kiri.
Di kanan bawah ada juga kapasitas aki yang ditunjukkan dalam persen, yang jika tombol select ditekan maka angkanya akan menunjukkan kapasitas baterai depan (FR), lalu kapasitas baterai belakang (RR).
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR