Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda PCX Electric Saat Dinyalakan Ada Ritualnya, Tanpa Mesin Tapi Wajib Distarter, Ini Lengkapnya

Panji Nugraha - Kamis, 5 September 2019 | 21:00 WIB
Honda PCX Electric Saat Dinyalakan Ada Ritualnya, Tanpa Mesin Tapi Wajib Distarter
Rizky
Honda PCX Electric Saat Dinyalakan Ada Ritualnya, Tanpa Mesin Tapi Wajib Distarter

Cara lainnya dengan off board alias baterai dilepas dan dicas pakai charger khusus.

Sementara itu jika membuka jok, maka kapasitas bagasinya menyusut tajam karena termakan oleh dua buah baterai.

Kapasitas bagasi PCX bermesin bensin 28,8 liter, PCX Hybrid 23,3 liter, dan PCX Electric hanya 6 liter. Menyusut banget ya!

Kedua baterai atau yang disebut Honda Mobile Power Pack masing-masing memiliki spesifikasi 50,4 volt 20,8 Ah, beratnya satu buah mencapai 10 kg!

Sebagai pengganti mulut tangki bahan bakar, terdapat colokan yang dapat dicolok ke stop kontak di rumah
Rizky
Sebagai pengganti mulut tangki bahan bakar, terdapat colokan yang dapat dicolok ke stop kontak di rumah

(Baca Juga: Skutik Listrik Buatan Lokal Mirip Honda PCX 150, Top Speed Diklaim Bisa 100 Km/Jam)

Pantas saja bobot PCX Electric ini 144 kg atau lebih berat 12 kilogram dibanding PCX tipe ABS.

Kebayang enggak harga baterainya? Bandingkan dengan baterai PCX Hybrid yang jauh lebih kecil saja banderolnya Rp 7 juta.

Apalagi ini yang bobotnya 10 kg dan dikemas dengan casing khusus! Jangan-jangan Rp 20 juta sendiri ya?

“Umur pakai baterai tipe Lithium-ion ini tergantung pemakaian konsumen. Berapa lama pemakaian dan bagaimana cara pakainya,"

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa