Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Espass Terbakar Cepat, Muatan 32 Tabung Elpiji Ludes, Baru Keluar SPBU

Ignatius Ferdian - Jumat, 14 Agustus 2020 | 14:35 WIB
Daihatsu Espass terbakar hebat
SuryaMalang.com
Daihatsu Espass terbakar hebat

Otomotifnet.com - Api yang melumat Daihatsu Espass cepat-cepat dipadamkan setelah terbakar hebat di pinggir jalan.

Mobil dengan pelat nomor  N 541 DR terbakar di pinggir jalan Jalan Raya Lowokdoro, Kelurahan Lowokdoro, Kecamatan Sukun, Kota Malang,Jawa Timur (13/8/2020).

Mobil terbakar diduga karena mengalami korsleting listrik di bagian mesin.

Kapolsek Sukun, Kompol Suyoto mengatakan kejadian terjadi sekitar pukul 14.06 WIB.

Baca Juga: Daihatsu Ayla Terjun ke Sungai Sedalam 25 Meter, Terobos Pagar di Tikungan

"Jadi saat itu Daihatsu Espass yang dikemudikan oleh Pri Sumadi (51), warga Desa Gondowangi, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang sedang mengisi bensin di SPBU Lowokdoro. Pemilik mobil mengisi bensin mobil sekaligus membeli bensin di jerigen berbahan besi sebagai cadangan," ujar Suyoto (13/8/2020).

Selain itu diketahui juga bahwa di dalam mobil tersebut terdapat 32 tabung gas elpiji 3 kg.

Dimana elpiji itu dibeli korban di daerah Lemahduwur, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang.

"Jadi korban yang juga pemilik mobil ini sedang kulakan elpiji 3 kg. Saat akan keluar dari area SPBU itulah, diduga ada percikan api yang berasal dari bagian mesin," ungkapnya.

Baca Juga: Pajero Sport Tertekuk, Kabin Pengemudi Ambyar Terjang Bak Truk Tronton di Tol Batang

Tepat di dekat sebuah papan reklame yang berada di pinggir jalan, mobil mendadak mengeluarkan api dan langsung menyambar ke seluruh bagian mobil.

Korban segera keluar dari dalam mobil dan meminta pertolongan warga. Namun karena api telah membesar, bagian tangan kanan dan kedua kaki korban mengalami luka bakar ringan.

Api pun semakin membesar, dikarenakan di dalam mobil terdapat jerigen bensin dan elpiji dalam jumlah banyak. Hingga akhirnya membuat mobil terbakar habis dilahap api.

Tak berselang lama, empat unit mobil dari UPT Damkar Kota Malang datang ke lokasi kejadian. Dibutuhkan waktu sekitar 11 menit untuk memadamkan api.

Baca Juga: Nissan Serena Rontok Depan, Diterjang Suzuki Satria F150 Makan Jalan, Ngotot Nyalip

"Dengan kesigapan petugas damkar, api dapat cepat dipadamkan. Sehingga tidak sampai membahayakan pengguna jalan lainnya," bebernya.

Dirinya juga menambahkan bahwa korban telah dibawa ke RSUD Kota Malang. Untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut

"Pihak keluarga korban juga sudah kami hubungi. Akibat kejadian itu, korban mengalami kerugian materil sekitar Rp. 30 juta. Untuk penyebab kebakaran, masih kami selidiki namun diduga kuat akibat korsleting listrik di bagian mesin," tandasnya.

Sumber: https://suryamalang.tribunnews.com/2020/08/13/daihatsu-espass-terbakar-di-lowodoro-sukun-malang-ada-puluhan-tabung-gas-di-dalamnya

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa