Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Piaggio Zip Jadi 127 cc, Tenaga Naik Hampir 10 Dk, Jawara Balap!

Fariz Ibrahim - Jumat, 14 Agustus 2020 | 19:45 WIB
Upgrade performa Piaggio Zip 127 cc racikan A15 Engineering
Fariz/otomotifnet.com
Upgrade performa Piaggio Zip 127 cc racikan A15 Engineering

Otomotifnet.com - Piaggio Zip punya kubikasi mesin hanya 100 cc, tenaganya pun kecil.

Untuk kebutuhan balap, tentu harus dilakukan upgrade di sektor ini.

Regulasinya sendiri, balap kelas Zip diperbolehkan meningkatkan kapasitas mesin maksimal 130 cc.

Oleh karena itu, Eko Suryanto menunjuk A15 Engineering untuk mengoprek Zip lansiran 2010 miliknya untuk dipakai balap.

Hasilnya Zip dengan nama ‘Susu Putih’ ini menyabet juara 1 di Vesparace 2020 (8/3).

Yuk langsung lihat detail oprekannya.

 

PISTON

Piston BRT forged berdiameter 55,25 mm menggebuk kompresi 12,5:1
Fariz/otomotifnet.com
Piston BRT forged berdiameter 55,25 mm menggebuk kompresi 12,5:1

Piston diganti produk BRT tipe forged. “Ukuran 55,25 mm dengan dome 0,6 mm, perbandingan kompresinya 12,5:1."

"Liner pakai JP Racing yang terbuat dari carbon yang lebih keras."

"Clearance piston juga dibuat besar, jadi piston nyeplos gak gampang ngejim,” rinci Wibowo Bayu Aji dari A15 Engineering.

Baca Juga: Vespa VBB Jadi Modern, Telan Dana Rp 130 Juta, Mesin Full Racing!

 

Editor : Antonius Yuliyanto
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa