Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lima Bulan Penjualan Toyota Moncer, Bertengger di Peringkat Pertama

Harryt MR - Rabu, 23 Juni 2021 | 14:30 WIB
Toyota Raize tersedia dalam 6 pilihan varian yaitu: 1.0 Turbo GR Sport CVT TSS, 1.0 Turbo GR Sport CVT, 1.0 Turbo G CVT, 1.0 Turbo G M/T, 1.2 G CVT, dan 1.2 G M/T
Toyota Astra Motor
Toyota Raize tersedia dalam 6 pilihan varian yaitu: 1.0 Turbo GR Sport CVT TSS, 1.0 Turbo GR Sport CVT, 1.0 Turbo G CVT, 1.0 Turbo G M/T, 1.2 G CVT, dan 1.2 G M/T

Setelah resmi diperkenalkan pada 30 April lalu, Toyota Raize berhasil mendapat respon positif dari konsumen di tanah air.

“Inden yang cukup panjang ini disebabkan permintaan yang lebih besar secara total dari rencana awal Toyota, karena antusiasme masyarakat yang sangat besar terhadap produk Raize,”

“Khususnya untuk model GR Sport, yang mengakibatkan inden menjadi lebih lama dibandingkan model non GR Sport lainnya,”

“Saat ini kami terus melakukan komunikasi intensif dengan manufacturing dan dealer agar pelanggan bisa segera berkendara dengan Toyota Raize termasuk dengan menambahkan alokasi produksi di beberapa bulan ke depan,” papar Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director TAM.

Baca Juga: Toyota COMS dan C+Pod Nongol di Bali, Bakal Dijual di Indonesia?

Lebih lanjut Ia mengatakan, pihaknya bersyukur dan berterima kasih atas antusiasme yang sangat besar dari pelanggan terhadap Raize.

Selain itu, Ia juga menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi akibat antusiasme yang sangat besar, sehingga mengakibatkan inden yang cukup panjang di model tertentu, terutama model 1.0T GR Sport TSS CVT.

Sejak diluncurkan hingga 14 Juni 2021, Toyota Raize membukukan total angka SPK sebanyak 6.179 unit. Tipe 1.0T GR Sport CVT membukukan SPK terbesar dengan total komposisi sebesar 57,4%.

Kemudian tipe 1.0T GR Sport CVT TSS sebesar 25,7%. Kedua tipe ini menjadikan model GR Sport memiliki komposisi terbesar yaitu 83,1%.

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa