Sejak 1983, panti yang berada di bawah Yayasan Oto Iskandar Di Nata ini telah membina ratusan ribu anak-anak kurang beruntung untuk membantu mereka dalam melalui masa hidup tersulitnya serta meningkatkan taraf hidupnya agar lebih siap dalam menghadapi tantangan hidup di usia dewasanya kelak.
Di pertengahan tahun 2020 lalu, MG Motor Indonesia juga telah melakukan kegiatan serupa, yaitu penyerahan lebih dari 10 ribu unit paket berisi sembako, Alat Pelindung Diri (APD) berupa hazmat, surgical mask, pelindung wajah, pelindung sepatu, sarung tangan, serta masker N95 kepada sejumlah wilayah pemukiman dengan perekonomian terbatas dan rumah sakit yang tersebar di wilayah Jabodetabek.
Kembali hadir dengan kegiatan #DrivetoShare di Wisma Karya Bakti ini, MG Motor Indonesia berharap agar bantuan yang disalurkan benar-benar menyentuh lapisan warga yang terdampak dan bantuan ini berdampak maksimal.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR