Memasuki interior The New Lexus ES, 12.3-inch Center Display telah dimajukan, dan kini sudah mendapatkan kapabilitas touchscreen untuk semakin membuat driving experience lebih intuitif untuk pengemudinya.
Selain itu, entertainment system telah dilengkapi dengan fitur Apple CarPlay dan Android Auto, sehingga pengoperasian smartphone selama mengemudi bisa lebih aman dan mudah.
Kenyamanan penumpang selalu menjadi salah satu titik kuat dari Lexus ES.
Dengan ruang kabin terbesar di dalam kelasnya, Rear Seat Control Panel, Side and Rear Sunshade dan sistem audio premium Mark Levinson dengan 17-speaker.
The New Lexus ES mendapatkan sebuah tambahan fitur kenyamanan dalam bentuk Nanoe™X Air Purification System yang dapat membasmi vakteri, virus dan menghilangkan bau tidak sedap di dalam kabin.
Baca Juga: Begini Rumus PPnBM Berbasis Emisi, Harga Mobil Sedan dan Hybrid Bisa Jauh Lebih Murah!
The New Lexus ES kini mendapatkan pembaruan dengan adanya Lexus Safety System+, active safety suite dengan berbagai fitur seperti Pre-Collision System (PCS), Lane Tracing Assist (LTA), Lane Keep Assist (LKA), dan Dynamic Radar Cruise Control (DRCC).
Editor | : | Toncil |
KOMENTAR