Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau ke Yogyakarta Wajib Siapkan Syarat Perjalanan, Ada Pemeriksaan Acak di Titik Ini

Ferdian - Jumat, 17 Desember 2021 | 17:50 WIB
Ilustrasi pemeriksaan syarat perjalanan
Rudy Hansend
Ilustrasi pemeriksaan syarat perjalanan

Otomotifnet.com - Siap-siap, sambut libur Nataru, Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) bakal menggelar pemeriksaan secara acak bagi pengendara luar daerah yang masuk wilayah Jogja.

Pemeriksaan yang dilakukan berupa pengecekan syarat perjalanan yakni bukti telah divaksin dua kali juga bukti tes swab antigen atau PCR.

Kepala Satpol PP sekaligus Koordinator Bidang Penegakan Hukum (Gakkum) Satgas Covid-19 DIY, Noviar Rahmad mengatakan, pengecekan ini akan dilakukan di wilayah perbatasan DIY.

"Dinas Perhubungan bersama Ditlantas Polda DIY akan melakukan pengecekan secara acak di perbatasan," kata Noviar dalam keterangan resmi (16/12/2021).

Ada tiga titik di wilayah perbatasan yang menjadi pusat pengawasan dan pengecekan. Mulai kawasan Temon di Kabupaten Kulonprogo, kawasan Tempel, dan Prambanan yang berada di Kabupaten Sleman.

Baca Juga: Biar Enggak Bingung, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Gunungkidul Yogyakarta Jelang Libur Nataru

"Yang dicek terkait dengan vaksin dua kali, antigen 1 x 24 jam, untuk PCR 3 x 24 jam," Terkait kendaraan atau bus pariwisata, Noviar mengatakan akan ada pemeriksaan di Shelter Adisutjipto Yogyakarta.

Selain itu, pemeriksaan juga akan dilakukan di terminal Giwangan untuk prosedur one gate system.

Jika nantinya ditemukan ada wisatawan maupun pendatang yang belum vaksin lengkap, maka akan langsung diminta untuk vaksin ke fasilitas kesehatan.

"Ini yang nanti saya minta kalau mereka belum vaksin lengkap, maka kami minta untuk vaksin ke fasilitas kesehatan terdekat dengan ketentuan dan syarat yang berlaku di Dinas Kesehatan. Ketentuan wajib vaksin ini menjadi syarat bagi mereka masuk ke DIY," katanya.

Sumber: https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/17/064200415/ini-lokasi-pemeriksaan-acak-di-yogyakarta-selama-libur-nataru

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa