Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Ubahan Interior Yang Bikin New Xpander Cross Tambah Nyaman

Rendy Surya - Kamis, 23 Desember 2021 | 15:15 WIB
Mitsubishi New Xpander Cross tawarkan banyak fitur kenyamanan dalam kabin
Rendy/Otomotifnet
Mitsubishi New Xpander Cross tawarkan banyak fitur kenyamanan dalam kabin

Kemudian di bagian head unit, yang sebelumnya berukuran 7 inci, kini bertambah besar 2 inci menjadi 9 inci.

Kesan elegan juga hadir lewat perubahan di bagian panel AC. Kini tak lagi model tombol putar, sudah model digital.

Di bagian tengah, ada ruang penyimpanan termasuk juga dengan arm rest-nya. Uniknya dibalik arm rest-nya, disediakan ruang untuk penyimpanan tissue.

New Xpander Cross, sudah dilengkapi Electronic Parking Brake dan Brake Auto Hold
Rendy/Otomotifnet
New Xpander Cross, sudah dilengkapi Electronic Parking Brake dan Brake Auto Hold

Tambahan fitur kenyamanan lain ada di baris kedua. Sama seperti New Xpander, kini baris kedua sudah ditambah arm rest berukuran besar yang juga dilengkapi 2 buah cup holder.

Seperti model sebelumnya, Mitsubishi tak pelit memberikan sumber daya untuk pengisian baterai smartphone.

Slot USB Type A dan C di New Xpander Cross
Rendy/Otomotifnet
Slot USB Type A dan C di New Xpander Cross

Bahkan khusus di baris kedua, disediakan dua USB Port, tipe A dan tipe C yang banyak dipakai untuk pengisian baterai smartphone terbaru seperti Iphone 13.

Mitsubishi juga menyematkan fitur keselamatan baru. Kini New Xpander Cross sudah dilengkapi dengan Speed Sensitive Automatic Door Lock, Electric Parking Brake (EPB) with Brake Auto Hold.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa