Kehadiran Electric Parking Brake (EPB), otomatis bikin penampilan konsol tengah lebih rapi dan clean. Tuas rem parkir hilang, dan digantikan oleh tombol.
Fitur Brake Auto Hold (BAH)-nya juga bermanfaat saat bermacet-macetan. Fitur ini berfungsi menahan rem secara otomatis saat mobil berhenti sempurna, tanpa kaki harus menginjak rem secara terus menerus.
Oiya, sama seperti Xpander, ia juga sudah dilengkapi fitur Auto Stop & Go (AS&G), fitur ini bisa secara otomatis mematikan mesin, saat kita menginjak rem, saat berhenti di kondisi kemacetan atau lampu merah.
Untuk penyegaran pada bagian eksterior memang bisa dikatakan minor. Kini grille-nya diberikan warna baru, yakni black metallic.
New Xpander Cross ditawarkan dalam beberapa varian, berikut ini daftar harganya (sudah termasuk diskon PPnBm).
Tipe M/T Rp 268,1 juta
Tipe CVT Rp 281 juta
Tipe Premium Package CVT Rp 291,4 juta
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR