“Oleh karena itu Toyota selalu berupaya menawarkan pilihan yang luas kepada pelanggan, termasuk dalam kendaraan elektrifikasi. Toyota tidak fokus pada pengembang satu teknologi saja,” kata Henry.
Sejak awal 1990-an, Toyota secara global telah memberi perhatian yang besar terhadap pengembangan kendaraan listrik dengan menggunakan berbagai teknologi.
Mulai dari teknologi HEV, PHEV, BEV, sampai Fuel Cell Electric Vehicle (FCEV) yang menggunakan bahan bakar Hydrogen.
Sejak kehadiran generasi pertama Toyota Prius di Jepang pada 1997, Toyota telah mengimplementasi teknologi Hybrid di berbagai model yang dipasarkan.
Baca Juga: Toyota Kijang Innova EV Incar Siapa? Studi Yang Akan Membuktikan
Kemudian sejak 2014, Toyota juga telah memproduksi secara massal kendaraan Toyota Mirai, yang menggunakan teknologi FCEV. Dan ini merupakan mobil pertama di dunia yang menggunakan bahan bakar Hydrogen.
Hingga saat ini, secara global Toyota telah menjual total lebih dari 20 juta unit kendaraan elektrifikasinya dan mengurangi emisi CO2 hingga lebih dari 140 juta ton dalam 20 tahun.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR