Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cocok Buat Sultan, Mesin 8 Silinder 4.000 cc, Ini Spesifikasi Lamborghini Urus S

Rendy Surya - Senin, 22 Mei 2023 | 07:30 WIB
Lamborghini Urus S
Prestige Motorcars
Lamborghini Urus S

Fitur uniknya adalah sistem audio Bang & Olufsen dengan teknologi suara 3D mutakhir,  yang menawarkan pengalaman dari 21 spaker dan output daya 1.700 watt.

Interior Lamborghini Urus S
Prestige Motorcars
Interior Lamborghini Urus S

Soal sistem keselamatan dan berkendara, Urus S sudah dilengkapi tiga mode ADAS (Advanced Driver Assistance System) yang canggih menyesuaikan kondisi jalanan.

“Kini opsi SUV di Indonesia semakin berwarna dengan hadirnya Urus S di Prestige Motorcars. Kami merekomendasikan Urus S bagi pengemudi yang menginginkan pengalaman berkendara yang memacu adrenalin dan tiada duanya. Karena ini bukan sekedar SUV, melain SSUV (Super Sport Utility Vehicle).” Ucap Rudy Salim selaku CEO Prestige Motorcars dalam rilis resminya.

Lamborghini Urus S
Prestige Motorcars

Dijelaskan Rudy lagi, sebagai salah satu SUV tercepat di dunia, Lamborghini Urus S tidak hanya sangar di trek, mobil ini juga family-friendly car dengan ground clearance yang tepat dan kemampuan off-roadnya.

Dari laporan Automobili Lamborghini tahun 2021, mencatat bahwa Urus memecahkan rekor penjualan dengan pengiriman sebanyak 5.021 unit.

Soal harga, Prestige Motorcars tak menyebutkannya dalam rilis resmi. 

Dari berbagai info yang kami terima, banderol harga Super SUV ini kurang lebih di kisaran Rp 9-11 Miliar tergantung opsi kustomisasi eksterior maupun interior yang dipilih konsumen. Minat?

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa