Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tenaga Ninja ZX-4RR Naik Seketika, Ganti Knalpot WRX GP3 SS, Hasil Dyno Enggak Bisa Bohong

Panji Nugraha - Rabu, 21 Juni 2023 | 21:37 WIB
Kawasaki Ninja ZX-4RR tenaga naik setelah ganti knalpot WRX GP3 SS
WRX untuk Otomotifnet
Kawasaki Ninja ZX-4RR tenaga naik setelah ganti knalpot WRX GP3 SS

Otomotifnet.com - Tenaga Kawasaki Ninja ZX-4RR naik seketika padahal cuma ganti knalpot aftermarket lansiran WRX Exhaust Indonesia.

Kenaikan tenaga ini dibaca gamblang lewat bacaan alat uji Dynotest milik Astro Moto Jakarta yang ada di bilangan Jl. Panjang Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Muntahan tenaga dari Kawasaki Ninja ZX-4RR ini dikerek secara instan setelah dipasangkan knalpot WRX GP3 SS.

"Knalpot yang digunakan oleh ZX-4RR ini tipe WRX GP3 SS dengan panjang silencer 35 cm, kontruksi pipa depan dibikin 4-1," singkat Indrawan, Founder WRX Exhaust Indonesia kepada tim Otomotifnet.com.

Konstruksi pipa knalpot WRX GP3 SS di Kawasaki Ninja ZX-4RR ini adalah 4-1
WRX untuk Otomotifnet
Konstruksi pipa knalpot WRX GP3 SS di Kawasaki Ninja ZX-4RR ini adalah 4-1

Bahan dari knalpot WRX GP3 SS ini terbuat dari full stainless steel 304 untuk bagian silencer dan header, serta disematkan glasswool untuk mereduksi suara.

"Dengan konstruksi pipa 4 keluar 1, membuat tenaga yang dihasilkan bisa lebih bagus! Namun kita yang buat cukup sulit agar hitungan dan lekukan ketemu presisi," cerita Indrawan.

Bukan cuma omong kosong, kenaikan tenaga ZX-4RR yang dihasilkan oleh penggantian knalpot WRX GP3 SS ini diukur oleh Dynotest.

Sebagai pembanding, Kawasaki Ninja ZX-4RR kondisi standar didyno, "Tapi kondisi standar ini enggak semua standar, karena oleh pemilik sudah terlanjur katalisnya dilepas dan silencer pakai aftermarket, tapi pipanya standar," detail Indrawan.

Proses pengetesan ZX-4RR yang sudah menggunakan knalpot WRX GP3 SS
WRX untuk Otomotifnet
Proses pengetesan ZX-4RR yang sudah menggunakan knalpot WRX GP3 SS

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa