Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tak Gentar Diterpa Lesunya Pasar, Mitsubishi Pasang Target 2024 Segini

Harryt MR - Selasa, 2 April 2024 | 20:30 WIB
Target penjualan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) 2024 sebanyak 100 ribu unit
Harryt / Otomotifnet.com
Target penjualan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) 2024 sebanyak 100 ribu unit

Otomotifnet.com - Kondisi pasar mobil di awal tahun 2024 tampak lesu, lantaran diwarnai Pemilu yang membuat masyarakat menunda membeli mobil baru. 

Kondisi ini ditengarai masih akan berlangsung sepanjang tahun politik 2024.

Meski begitu PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) tak gentar diterpa isu lesunya pasar.

Sebagai agen pemegang merek mobil penumpang dan niaga ringan, Mitsubishi Indonesia pasang target penjualan sebanyak 100 ribu unit mobil di tahun fiskal 2024.

“Target kami adalah mencapai penjualan 100 ribu unit (kendaraan) di tahun fiskal year 2024,” ungkap Yoshio Igarashi, Director of Sales & Marketing Division MMKSI.

Ia melanjutkan, meski penuh tantangan namun pihak optimis bisa mencapai target penjualan tersebut.

Hal ini diiringi dengan optimisme meningkatnya pangsa pasar MMKSI tahun ini

Tentu perlu strategi guna menggenjot penjualan.

Salah satunya dengan menghadirkan produk baru, yaitu Mitsubishi XForce dan mobil niaga ringan bertenaga listrik, Mitsubishi L 100 EV.

Diawali dengan XForce yang merupakan SUV lima penumpang, telah mengaspal pada Agustus 2023.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa