Chevrolet Trax Facelift Setahun Setelah Diluncurkan, Apa Saja Yang Berbeda?

Fransiscus Rosano - Jumat, 24 Februari 2017 | 15:41 WIB

(Fransiscus Rosano - )

Jakarta - Selain meresmikan All New Chevrolet Trailblazer, PT General Motors Indonesia juga meluncurkan All New Chevrolet Spark dan All New Trax kemarin (23/2), di Bali Room Kempinski, Sudirman, Jakarta Pusat.

Meski semua menggandeng imbuhan ‘All-New’ di depan, namun hanya Spark yang benar-benar baru alias memasuki generasi selanjutnya. Trailblazer dan Trax hanya berupa facelift.

Chevrolet Trax sendiri pertama kali diluncurkan di Indonesia pada Desember 2015, hingga dua bulan setelahnya diperkenalkan versi facelift dengan ubahan di segi eksterior, interior dan tambahan fitur. Nah, kini masyarakat Indonesia yang menginginkan Trax tanpa model tertinggal lagi sudah bisa berbahagia dengan kehadiran Trax facelift.

Hebatnya, PT General Motors Indonesia masih berhasil menahan harga crossover kompak Chevrolet tersebut, tak jauh dari harga sebelum facelift-nya. All New Chevrolet Trax LT kini dibanderol Rp 279 juta, sedangkan varian LTZ hanya naik Rp 9 juta dari sebelumnya menjadi Rp 305 juta.

Selain mesin yang masih mengandalkan 1.4 L Turbo Ecotec dengan tenaga 138 dk dan torsi 200 Nm, hampir setiap sektor mengalami perubahan. Lalu, apa saja? Cek detailnya di bawah.

EKSTERIOR

Chevrolet Trax MY2017 dengan kelir Burning Hot Metallic

All New Chevrolet Trax dirombak paling banyak pada bagian depan. Fascia utama diubah lebih modern, gril dual port kini terlihat lebih modern seperti pada Captiva dengan bentuk heksagonal pada bagian bawahnya. Lampu depan pun menjadi lebih pipih dan panjang hingga tersambung dengan gril, sekarang juga dilengkapi DRL (Daytime Running Light) LED dan ketambahan proyektor.

Dari samping, ada pelek 5-spokes baru, kini per palangnya jadi 2 bilah, sayangnya masih dengan desain single tone. Ukuran Trax LTZ tetap di 18 inci, LT 17 inci.

Kemudian bila tengok handel pintunya, juga terdapat perubahan desain karena kini terdapat sebuah kotak kecil. Ternyata karena Trax MY2017 (Model Year 2017) sudah menggunakan fitur PEPS (Passive Entry Passive Start), sehingga tinggal mengantungi kunci dan menekan tombol tersebut untuk membuka dan mengunci pintu.

Chevrolet Trax MY2017 dengan kelir Burning Hot Metallic

Di belakang, desain lampu diperbarui sehingga terlihat lebih ala 3 dimensi dan bumper yang memiliki bentuk lebih berotot dibanding sebelumnya yang sangat membulat.

All New Trax tersedia dalam 7 pilihan warna, yaitu Burning Hot Metallic, Black Meet Kettle Metallic, Switchblade Silver Metallic, Abalone White, Pull Me Over Red, Liquor Brown Metallic dan Sun of a Gun Grey.

INTERIOR

Interior Chevrolet Trax MY17 dengan desain yang disegarkan

Sama seperti eksterior, bagian depan interior Trax pun dirombak. Desain dasbor kini dibuat lebih mengalir dan diberikan elemen premium seperti lapisan kulit dan jahitan warna oranye, yang dikelilingi oleh lis silver dan bahan piano black di fascia tengah. Sayangya, bagian bawah dasbor seperti kenop AC manual masih dibiarkan sama.

Bentuk instrument cluster berubah. Hilang sudah instument digital ala motor yang dipakai Aveo-Spin-Trax sebelumnya, kini digantikan takometer dan spidometer analog dan MID 3,5 inci seperti yang digunakan oleh Trailblazer.

Jok depan Chevrolet Trax MY2017 dengan balutan bermotif baru

Head unit juga masih terintegrasi, namun kini ketambahan tombol fisikal di bagian bawahnya untuk dikontrol lebih mudah sambil berkendara.

Sedangkan jok semi bucket yang sebelumnya kini dibalut bahan semi kulit dengan motif baru.


FITUR

Head unit MyLink 7 inci kini support Apple CarPlay dan Android Auto

Dari luar, kini ada tambahan sistem PEPS (Passive Keyless Passive Start) dengan tombol Start/Stop Engine. Spion yang sebelumnya heated, kini ketambahan mekanisme lipat elektrik.

Kemudian head unit juga di-upgrade, menggunakan MyLink terbaru yang sudah support Apple CarPlay dan Android Auto.

Bukan cuma power outlet ala lighter atau USB port, di belakang kabin Trax sudah ada power outlet AC

Dari segi safety, Trax juga masih mempertahankan Hill Start Assist dan Electronic Stability Control. Kini Tire Pressure Monitoring System juga diperbarui seperti milik Trailblazer.

Seperti sebelumnya, Trax juga masih tersedia dengan sunroof, power outlet AC di belakang dan cruise control.