Otomotifnet.com - Salam bro moga sukses terus. Saya punya Yamaha X-Ride beli sekitar 3 tahun lalu, selama ini servis cuma ganti oli doang dan gak di bengkel resmi.
Kok sekarang gas terasa berat dan kayak gak bertenaga gitu kalau digas, mohon sarannya bro.
Elang Muhammad Samudra - Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
Jawab:
Terima kasih doanya bro, semoga Anda juga sukses terus.
Tiga tahun X-Ride hanya ganti oli dan itu bukan di bengkel resmi tentu wajar jika sekarang performanya tak seperti semula.
Baca Juga: Honda Vario 150 Mesin jadi 180 Cc, Tenaga Naik 48%, Modal Rp 5 Jutaan
Karena saran pabrikan untuk rajin servis di bengkel resmi adalah bertujuan agar performa motor selalu prima, bertenaga dan konsumsi bensin efisien.
Jika dilakukan di bengkel umum, ada kemungkinan beberapa item pemeriksaan maupun penggantian terlewat.
Paling utama tentu penggantian komponen yang memang ada waktu habisnya karena pemakaian, jika tidak diganti bikin performa tak lagi maksimal.
Pertama adalah busi, usianya sesuai rekomendasi Yamaha hanya 6.000 km, lebih dari itu segera ganti baru agar api tetap bagus.