Menengok Desa Pengekspor Minyak Atsiri, Desa Sejahtera Astra Kendal

Harryt MR - Selasa, 10 November 2020 | 22:25 WIB

Kampung Berseri Astra (KBA) dan Desa Sejahtera Astra (DSA), kini telah tersebar di 34 provinsi di Indonesia. Salah satunya DSA Kendal, yang menjadi Desa pengekspor minyak atsiri (Harryt MR - )

Otomotifnet.com - Sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain. Kalimat tersebut diaplikasi dengan segenap ikhtiar oleh Grup Astra dalam memberdayakan, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat pedesaan Indonesia.

Yakni bertajuk Kampung Berseri Astra (KBA) dan Desa Sejahtera Astra (DSA), kini telah tersebar di 34 provinsi di Indonesia. Salah satunya DSA Kendal, yang menjadi Desa pengekspor minyak atsiri.

Lebih lanjut, melalui Workshop Lingkungan 2020 secara virtual, Grup Astra mengajak untuk melihat proses pembuatan minyak atsiri (10/11/2020), bersama penggerak DSA Kendal, Khafidz Nasrullah.

Sejak membina DSA di Kendal pada Juli 2019 hingga saat ini, Astra terus memotivasi dan membina masyarakat di sana untuk menanam serai (sereh) wangi.

Baca Juga: Sebanyak 34 Juta Orang Terpapar IAABL, Gerakan Astra Aman Berkendara

Kemudian mengumpulkan daun cengkih sekaligus mengolah bahan baku dari minyak atsiri, atau dikenal juga sebagai essential oil yang menjadi komoditas ekspor lantaran dipercaya memiliki manfaat untuk Kesehatan.

Khafidz mengatakan dulu tembakau menjadi satu-satunya komoditas utama.

Namun, karena prospek ke depan dianggap tidak terlalu baik, tembakau pun ditinggalkan.

Masyarakat mulai menanam sayuran dan buah, seperti cabai, kubis dan jambu biji.