Mercedes-Benz Sprinter Laris Manis, Ternyata Jadi Truk Es Krim

Rendy Surya - Sabtu, 28 November 2020 | 21:30 WIB

Mercedes-Benz Sprinter Van ramai dipesan untuk truk es krim keliling (Rendy Surya - )

Otomotifnet.com - Walau masih dalam masa pandemi Covid-19 di seluruh dunia, namun bisnis di dunia otomotif masih terus bergerak.

Contohnya perusahaan spesialis karoseri Whitby Morisson asal Inggris yang dikabarkan memesan sebanyak 55 unit Mercedes-Benz Sprinter seperti dikutip dari situs motor1.com.

Whitby Morisson memang termasuk salah satu karoseri di Inggris yang spesial fokus mengubah mobil van dan minibus, seperti Mercedes-Benz Sprinter dan Ford Transit menjadi truk es krim keliling. 

Disebutkan dalam situs motor1.com, kalau perusahaan yang berdiri sejak 1962 ini masih kebanjiran pesanan untuk membuat truk es krim.

Baca Juga: Mercedes-Benz GLB Edisi 50 Tahun, Dipamerkan di JamNas MB Club Indonesia

whitbymorisson
Mercedes-Benz Sprinter Van ramai dipesan untuk truk es krim keliling

Mercedes-Benz Sprinter yang biasa dipakai sebagai bahan truk es krim berukuran 3,5 ton dan sudah dipesan lebih dari 60 negara di dunia. 

Melihat dari penampilannya saja, Mercedes-Benz Sprinter yang pernah dibuatnya, punya warna yang menarik perhatian baik untuk anak kecil maupun dewasa.

"Kendaraan kami identik dengan kualitas tertinggi dan memenuhi semua persyaratan yang dimiliki pelanggan kami," kata Direktur Operasi Ed Whitby dikutip dari Motor1.com.

 

Mercedes-Benz sendiri melakukan debut penyegaran besar untuk Sprinter pada awal 2018 dengan mengubah desain eksterior seperti bagian gril dan lampu depan.

Di bagian kabin, Mercedes-Benz juga menyematkan sistem infotainment MBUX serta kamera tambahan serta peningkatan pada sistem pendingin udara. 

Pada 2019, Mercedes-Benz mulai memperkenalkan versi Sprinter elektrik, dengan baterai 55 kilowatt hour atau 41 kWH.

Baca Juga: Mercedes-Benz Museum Punya Maskot Lucu, Namanya Carlotta dan Carlchen

Whitbymorisson
Mercedes-Benz Sprinter Van ramai dipesan untuk truk es krim keliling

Di Indonesia, Sprinter Van juga banyak dimodifikasi bagian interiornya menjadi mewah dan personal ala motorhome eksekutif.

Selain itu Sprinter Van juga kerap diubah menjadi versi ambulans yang lebih premium.