Otomotifnet.com – Yuma Wiranatakusumah dikenal sebagai offroader senior dan kawakan di Indonesia.
Dirinya dikenal pula sebagai offroader yang sederhana, ramah dan tidak pelit ilmu. Terutama membagi pengalaman dan ilmu offroadnya ke semua orang, termasuk ke offroader muda.
Bergelut di dunia offroad sudah lebih dari 40 tahun lebih. Pertama kali pada pertengahan tahun '70-an ketika bekerja di Pupuk Kujang.
Sementara mengikuti event otomotif mulai tahun 1974. Saat itu Yuma menjadi navigator ayahnya (R. Achmad Wiranatakusumah) yang mengendarai mobil India, Mahindra.
"Lawannya saat itu Ali Sadikin (Gubemur DKI Jakarta), Solihin GP (Gubemur Jawa Barat) dan Herman Sarens Soediro," kenang Yuma.
Kalau event offroadnya sendiri, "Pertama kali bareng Tantyo A.P Sudharmono (kala itu anak Wakil Presiden Sudharmono), naik Toyota FJ40 di HCCI (Hill Climbing Club Indonesian) tahun 1991 ," cerita off-roader yang tampangnya mirip vokalis grup band Rolling Stones, Mick Jagger ini.
Sayang ia lupa kapan berlangsung masa kejayaannya. Yuma mengingat ketika dikontrak rokok Djarum pada 1993-1997 dengan menunggangi Jeep CJ7 V8 dan Chev-Ota (gabungan Chevrolet dan Toyota).
Berbagai kejuaraan nasional pernah diraihnya. Bahkan ia dapat hadiah untuk berkompetisi di Perth, Australia. Dan juga offroad di Thailand.