Segini Performa Dan Konsumsi Listrik BYD Dolphin, Akselerasinya Bisa Lewati MG 4 EV

Rendy Surya - Rabu, 17 April 2024 | 12:31 WIB

BYD Dolphin (Rendy Surya - )

Selain bisa diisi ulang lewat pengecasan di rumah menggunakan jaringan rumah AC type 2 berdaya 7 kW, Baterai BYD Dolphin dapat juga diisi lewat pengisian daya super cepat (DC) dengan colokan DC Combined Charging System (CCS) 2 di banyak SPKLU di Indonesia.

Kami mencoba mengisi baterainya di SPKLU Rest Area Pinang KM 13.5 di Tol Jakarta-Tangerang. Menggunakan DC Fast Charger A CCS2 – 60 kW DC, hanya butuh waktu 37 menit untuk mengisi 29,54 kWh (dari 40% hingga 90%) dengan total biaya hanya Rp 77.281.

Data Test BYD Dolphin Premium:

Akselerasi

0-60 km/jam: 3,8 detik

0-100 km/jam: 7,1 detik

40-80 km/jam: 2,7 detik

0-201 m: 10,1 detik

0-402 m: 15,6 detik

Konsumsi Energi

Dalam Kota (22 km/jam): 8,54 km/kWh

Tol (90 km/jam): 6,5 km/kWh

Luar kota kombinasi (50 km/jam): 12,1 km/kWh