Otomotifnet.com - Mulai hari ini, 16 Mei 2024 tarif tol Serang-Panimbang berubah.
Nominalnya asli membahagiakan para sopir.
Sebab PT Wijaya Karya Serang Panimbang memberlakukan diskon tarif 30 persen di tol Serang-Panimbang mulai Kamis (16/5/24).
Penerapan diskon tarif tol itu dalam rangka mendukung event Seba Baduy yang berlangsung mulai Jumat (17/5/24) sampai Minggu (19/5/24).
Hal itu sebagaimana dikutip dari unggahan akun Instagram PT Wijaya Karya Serang Panimbang pada Senin (13/5/24).
"Untuk mendukung acara Seba Baduy tahun ini, Jalan Tol Serang Panimbang memberikan diskon tarif tol sebesar 30 persen khusus tanggal 16 Mei 2024 sampai 19 Mei 2024," tulisnya.
Lebih tepatnya, waktu berlaku diskon tarif Tol Serang-Panimbang mulai 16 Mei 2024 pukul 00.00 WIB sampai 19 Mei 2024 pukul 23.59 WIB.
Diskon berlaku di luar tarif integrasi dengan Jalan Tol Tangerang-Merak.
Sehingga hanya berlaku di Exit GT Cikeusal, GT Tanjung Teja dan GT Rangkasbitung.
Sebagai informasi, tol Serang-Panimbang membentang sepanjang 83,67 Km dan terbagi menjadi tiga seksi.
Sejauh ini baru Seksi 1 Serang-Rangkasbitung sepanjang 26,5 km yang telah beroperasi.
Sementara, Seksi 2 Rangkasbitung-Cileles sepanjang 24,17 km dan Seksi 3A Cileles-Bojong sepanjang 17,46 km masih dalam proses konstruksi.
Kemudian untuk Seksi 3B Bojong-Panimbang sepanjang 15,54 Km masih belum dimulai konstruksinya.
Untuk Seksi 2 dan Seksi 3A menghubungkan Rangkasbitung-Cileles-Bojong ditargetkan akan selesai konstruksinya pada tahun 2024.
Baca Juga: Mengejutkan, Warga Kegusur Tol Serang-Panimbang Diminta Kembalikan UGR Rp 4,6 Miliar