Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Kijang LX 2001, Setia dengan Alto

Otomotifnet - Sabtu, 18 Juli 2015 | 10:29 WIB
Kijang Kapsul LX ALTO
Dok.OTOMOTIFNET
Kijang Kapsul LX ALTO

Gaya ini sempat booming di awal tahun 2000-an dan ternyata masih ada yang setia


Jakarta - Masih ingat istilah ALTO (All Terrain Off-road) dong? Ya, dipopulerkan OTOMOTIF, pemakainya justru bukan mobil double gardan. Semuanya bergaya dengan ban kasar dan jangkung, ditambah beberapa aksesori pendukung.

Enaknya pakai ALTO, enggak khawatir mau ketemu kondisi jalan apapun


Nah, salah satu yang masih setia adalah S. Edhi Arianto dengan Toyota Kijang Kapsul LX yang dimiliki sejak baru.
 
“Mobil ini sudah dimodifikasi gaya ALTO dari tahun 2006, sampai sekarang ya masih sama gayanya, hehehe,” kekeh Edi, sapaan akrabnya. Modifikatornya adalah Nuris yang dulu didaulat sebagai penyebar virus ini.


Dog guard hanya untuk gaya saja

Paling jelas terlihat adalah penggunaan pelek Weld Racing ukuran 15 inci dengan lebar 8 inci, bannya pakai Dunlop Grantrek ukuran 195/80R15. Oh iya, pemasangannya harus ubah baut, karena PCD pelek ini 114,3 dengan 5 lubang, sementara aslinya Kijang kapsul lubang 4 dengan PCD 114,3.

Kijang Kapsul LX ALTO
Dok.OTOMOTIFNET
Kijang Kapsul LX ALTO
Pelek Weld Racing harus ubah PCD supaya bisa dipasang

Agar tidak limbung, maka sokbreker diganti kepunyaan Isuzu Panther Touring, sekaligus supaya bodi lebih tinggi. Masih kurang, dipasang body lift dari bahan alumunium setebal 5 cm. “Untuk bushing pernya pakai Energy Suspension,” tambah pria bertubuh besar ini.

Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa