Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Parah, Marak Oknum Calo Uji KIR Palsu, Pelakunya Mantan Pegawai Perhubungan

M. Adam Samudra,Irsyaad W - Jumat, 4 Maret 2022 | 09:15 WIB
Ilustrasi Uji Kir Kendaraan
Tribunjateng.com / Dina Indriani
Ilustrasi Uji Kir Kendaraan

Otomotifnet.com - Marak calo KIR palsu yang menyasar pemilik mobil niaga.

Parahnya lagi, pelaku justru mantan pegawai perhubungan sendiri.

Hal ini dibeberkan Budi Setiyadi, Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan.

"Uji Kir itu satu tahun bisa dua kali. Banyak pengemudi atau pengusaha yang kemudian tidak mau repot bawa mobilnya ke tempat pengujian dengan minta tolong ke calo," tuturnya.

"Kita sudah banyak temukan pemalsu buku KIR oleh yang dulu mungkin orang Perhubungan yang sudah tidak bertugas tapi tahu tata cara teknisnya," beber Budi.

"Secara bertahap akan mudah kami lacak," ujar Budi, (3/3/22).

Menurut Budi, aksi ini karena ada kesempatan.

Simulasi Uji Kir di Dinas Perhubungan (Dishub) Gunungkidul, Senin (29/06/2020) pagi.
Tribunjogja.com / Istimewa
Simulasi Uji Kir di Dinas Perhubungan (Dishub) Gunungkidul, Senin (29/06/2020) pagi.

"Nah, calo atau biro jasa ini banyak yang melakukan pemalsuan itu," terangnya.

"Jadi seolah-olah para operator diakali dengan kartu (KIR)," ungkapnya.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa